Di luar negeri, jeruk lemon dan madu manfaatnya sudah banyak dirasakan terutama oleh mereka yang menjalankan gaya hidup sehat. Meskipun lemon dan madu bisa dikonsumsi terpisah, keduanya juga bisa dicampur. Kalau begitu, apa saja ya manfaatnya?
Cara Konsumsi Lemon dan Madu untuk Kesehatan
Berbeda dengan jeruk baby, lemon biasanya dikonsumsi dengan cara diambil airnya. Dan Anda bisa tambahkan pula madu untuk memberikan rasa yang manis dengan ekstra manfaat, terutama jika Anda kurang suka rasa asam khas lemon.
Akan tetapi, Anda yang punya masalah dengan lambung atau usus sebaiknya berikan perhatian lebih. Soalnya, lemon adalah salah satu buah yang bisa mengiritasi lambung. Akan tetapi, Anda tetap bisa mengonsumsinya dengan lebih cermat dan berhati-hati.
Campur setengah irisan lemon dan satu sendok teh madu ke dalam gelas berisi air hangat. Hindari mengonsumsinya bersamaan dengan teh ataupun kopi untuk menghindari risiko lambung teriritasi. Terlebih lagi, lemon madu umum dikonsumsi di pagi hari dalam kondisi perut kosong.
Manfaat Lemon dan Madu
Sedangkan jeruk lemon dan madu manfaatnya adalah sebagai berikut:
Bantu turunkan berat badan.
Salah satu alasan mengapa banyak orang yang rutin mengonsumsi lemon madu adalah untuk bantu menurunkan berat badan. Konon, campuran lemon dan madu di pagi hari bisa bantu menghancurkan lemak. Akan tetapi, tentu saja cara ini juga perlu diimbangi dengan gaya hidup sehat dan pola makan bergizi seimbang, ya!
Cegah infeksi salurang kencing.
Salah satu manfaat madu adalah membunuh kuman dan bakteri karena adanya kandungan anti-bakteri di dalamnya. Dan campuran lemon dan madu diyakini juga bisa mencegah infeksi saluran kencing karena bakteri dengan cara membersihkannya.
Bersihkan organ hati dari racun.
Biasanya, lemon madu dikonsumsi untuk detoks tubuh, alias membuang racun dari dalam tubuh. Racun ini juga bisa ditemukan di dalam organ hati, terutama jika Anda mengonsumsi obat-obatan tertentu dan alkohol. Jika tidak dibersihkan, tumpukan racun tersebut bisa meningkatkan risiko kerusakan pada organ hati.
Tingkatkan daya tahan tubuh.
Manfaat selanjutnya dari lemon madu adalah untuk meningkatkan imunitas alias daya tahan tubuh. Dengan begitu, Anda jadi tidak mudah sakit dan tubuh juga jadi terasa lebih segar.
Lemon sendiri punya kandungan antioksidan berupa bioflavonoid. Buah ini bisa bantu atasi batul flu, masalah ginjal, maupun masalah pendengaran. Di samping itu, lemon juga dapat memperlancar buang air kecil. Sedangkan madu bisa buat tubuh terasa lebih segar, menyembuhkan alergi, asma, batuk, diare, atau masalah pencernaan lain, hingga pengobatan luar seperti saat kulit terasa panas.
Hanya saja, campuran jeruk lemon dan madu manfaatnya ternyata belum memiliki cukup penelitian sebagai bukti. Oleh karena itu, sebaiknya Anda konsumsi sewajarnya alias tidak berlebihan, ya!